Minggu, 09 September 2012

APA YANG DISEBUT LADANG ANGIN ITU?


                Kincir angin modern memutar mesin turbin untuk menghasilkan listrik. Turbin angin ini  dikumpulkan di ladang angin . Generator angin berukuran besar yang pertama dibuat oleh Palmer Putnam dari Amerika  pada tahun 1940.

APAKAH TENAGA AIR MAMPU MENJALANKAN MESIN PABRIK?

               Kincir air sudah digunakan lebih dari 2.000 tahun untuk menggiling jagung. Tahun 1771, Richard Arkwright mengubahnya menjadi penggerak mesin pintal yang baru di pabrik pakaiannya.

APAKAH PERTANIAN ORGANIK itu?

                 Pupuk buatan untuk diperdagangkan  dibuat pertama kali oleh Sir John Bennet Lawes di Inggris tahun 1842. Sekarang, banyak petani yang menggunakannya untuk meningkatkan hasil panen.  Namun tahun 1970-an,beberapa petani mengkhwatirkan efek pupuk ini dan kembali kepertanian organik yang hanya menggunakan pupuk alami.

SIAPA YANG PERTAMA KALI MENGGUNAKAN KINCIR ANGIN?

                   Kincir angin digunakan pertama kali  di Persia lebih dari 1200 tahun lalu.   Di tahun 1200-an kincir angin digunakan di Eropa untuk menggiling gabah. Selama tahun 1700-an dan 1800-an, ribuan kincir angin dibangun untuk menggiling gabah, menggerakkan gergaji, mengangkat material dari tambang dan memompa air.

APAKAH PETANI ZAMAN DULU MENGGUNAKAN BAJAK?

                Bajak kayu dikembangkan dari tongkat penggali yang digunakan di Mesopotamia lebih dari 5.500 tahun yang lalu. Pada mulanya, manusia sendiri yang menarik bajak,tapi kemudian digunakan lembu jantan. Bajak dengan bilah besi yang digunakan untuk menghancurkan tanah keras, dibuat 4.000 tahun kemudian. Dengan bajak ini , lebih banyak tanah yang bisa diolah,sehingga pertanian berkembang luas.

KAPAN SETRIKA MULAI MENGGUNAKAN LISTRIK?

              Hendry Seely dari Amerika membuat setrika listrik pertama tahun 1882 dan mulai dipasarkan tahun 1885. Sebelumnya , orang menggunakan 'besi pipih' , yaitu setrika besi padat yang harus dipanaskan di api sebelum dipakai untuk menghaluskan pakaian.

GELOMBANG APA YANG BISA MELELEHKAN COKELAT?

             Percy Spencer dari Amerika menemukan alat masak "microwave" secara tidak sengaja. Ia sedang mencari cara menggunakan gelombang mikro yang tak tampak untuk mendeteksi pesawar terbang. Saat itu mendapati gelombang itu bisa melelehkan batang cokelat di kantongnya, ia sadar kalau gelombang itu bisa digunakan juga untuk memasak. Tahun 1946, oven "microwave" dikembangkan untuk pertama kalinya  dan tahun 1955 mulai dipasarkan.